Culture Experience Sebagai Upaya Pelestarian Seni Ukir Khas Jepara Akibat Krisis Regenerasi

Badan Eksekutif Mahasiswa Karya Mahasiswa

Culture Experience Sebagai Upaya Pelestarian Seni Ukir Khas Jepara Akibat Krisis Regenerasi

Rika Akadia Sari

Melalui peran R.A Kartini seni ukir Jepara semakin berkembang yang bermula dari kerajinan tangan menjadi industri kerajinan yang membuat Jepara mendapat predikat sebagai kota ukir (Prastiyan, 2017; Nangoy dan Sofiana, 2013). Namun, julukan Jepara sebagai kota ukir semakin hari eksistensinya semakin terpuruk. Apresiasi yang rendah dan daya saing ukiran yang semakin tinggi dengan daerah lain membuat ukiran Jepara semakin tidak dilirik oleh kalangan muda yang diharap akan menjadi generasi yang mampu melestarikan ukiran khas Jepara. Tidak hanya keberlangsungan ukirannya saja yang menurun tetapi keberlangsungan seniman-seniman yang karena keterampilan dalam membuat ukiran dan relief menjadikan kegiatan tersebut sebagai mata pencaharian untuk keberlangsungan hidup mereka dan keluarga turut dikhawatirkan. 

Seni ukir adalah karya seni rupa yang dibuat dengan teknik goresan, cukilan, pahatan pada media kayu, tempurung, dan bahan-bahan lainnya (Depdiknas, 2008:1773). Jepara merupakan Kabupaten di Jawa Tengah bagian utara yang memiliki potensi tinggi di industri kerajinan ukir dan relief berbahan dasar kayu. Seni ukir di Jepara mempunyai catatan Sejarah yang Panjang. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *